MENWA Raih Juara II Lomba PBB Tingkat Jateng - Batalyon 953 Kalimosodo
MENWA Raih Juara II Lomba PBB Tingkat Jateng

MENWA Raih Juara II Lomba PBB Tingkat Jateng

Share This
Resimen Mahasiswa (MENWA) Satuan 953 Kalimosodo STAIN Salatiga meraih juara II dalam lomba PBB Tingkat Jawa Tengah yang diadakan oleh Dinas Pendidikan Jawa Tengah dalam rangka Kemah Kebangsaan.



Perolehan skor 1.208 mengantarkan menwa menempati posisi runner up setelah IAIN Wali Songo. Kegiatan tersebut dilaksanakan selama tiga hari (23-25/11) di Yonjipun Batalyon Zeni Tempur TK Banyu Biru, diikuti 35 peserta dari perguruan tinggi se-Jateng.

Penilaian yang dilakukan oleh tiga dewan juri melingkupi empat aspek, mulai dari kedisiplinan, kekompakan, kerapian, dan ketepatan materi yang berkaitan dengan Pelatihan Baris Berbaris (PBB). Tiap peserta baris-berbaris terdiri dari delapan orang dengan satu Komandan Pleton. Menwa mendapatkan nomor undian ke-6, timnya maju dengan formasi 7 orang berbaris lurus dipandu oleh Komandan Pleton.

“Tidak ada trik khusus dari kami untuk menarik dewanjuri dengan suatu gerakan khusus, tetapi yang terpenting adalah persiapan yang matang. Kami sudah mempersiapkan diri dan berlatih selama tiga minggu untuk kompetisi ini,” tutur M. Taufikhurrahman (23) selaku Komandan Menwa.

STAIN Salatiga mendelegasikan 20 orang putra-putri untuk mengikuti kegiatan kemah kebangsaan, masing-masing mendapatkan cabang lomba yang berbeda. Pada bagian baris-berbaris diikuti oleh semua anggota menwa. Sedangkan sebagian lainnya mengikuti lomba dengan cabang yang lain, seperti orientering (jelajah medan), essai, lomba tari/budaya Jawa, dolanan (meinan tradisional Jawa Tengah), dan debat Bahasa Jawa.

Atas prestasi yang telah diraihnya Taufikhurrahman juga menambahkan,”mental juara bukanlah terkait erat dengan sebuah kemenangan, akan tetapi lebih kepada kesungguhan kita”. (Sariyono Crew Magang, D1407/lpm dinamika)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages